Rabu, 30 Januari 2013

Antara : C.D. Perawan - Mandiin Kucing dan BPPT


Add caGambar :learn2care.blogspot.comption

Bingung ya , … apa hubungannya antara  CD /Celana- Dalam– Perawan , Mandiin  Kucing  dan  BPPT /Badan –Pengkajian-Penerapan-Tehnologi  , ah , masak sih  masih bingung ?.
Iya betul , … pasti perkara hujan … hehehe ,… Kok bisa  ?
Pengin tahu benang merahnya  ? ,  ini ceritanya  - simak baik-baik ya ?

Waktu banjir besar di Jakarta baru2 ini , diantara rumah yang  terendam banjir - yang tinggal hanya atap/gentengnya saja - kok mata saya melihat ada CD wanita yang dijereng terjemur di genteng.
Dan langsung pikiran saya melayang  , ingat jaman saya masih kecil dahulu.
Waktu itu saya sedang main dirumah teman , yang ortunya mau mantu – punya gawe menikahkan anaknya.
Keadaan sudah ramai , orang dan kerabat sibuk sana sini menata sesuatu.

Sewaktu kami masih asyik menikmati  kudapan didalam yang banyak sekali , terdengat ada ramai2 diluar.
“ iyo ,…nang kono , beberen – tengah-tengah –jerengen – iyo-iyo… “ , kamipun saling berpandangan – ada apa ya ? ( Iya ,.. disitu – beber-ditengah-tengah –iya beber –iya-iya : teks bhs Indonesia ).
Langsung kamipun berlarian keluar, ada apa gerangan ?
Ternyata ayah dari rekan saya itu sedang memberi komando – seseorang yang ada di atas genteng untuk menggelar sebuah celana dalam wanita di genteng.

Saya melongo ketika diberitahu bahwa itu suatu sarana untuk  “ menolak hujan “ – supaya nanti malam waktu perhelatan berlangsung ,hujan tidak berani turun – celana dalam itu harus CD perawan ting-ting – kalau enggak hujan tetap bakal turun – dan saya percaya waktu , benar kok.
Dan ternyata benar lho, malam itu meskipun musim hujan,  kok hujan ya nggak berani turun setetespun ,  padang njingglang bahkan angin semilir menghembus.

Yang kedua , mandiin kucing, suatu ritual untuk mendatangkan hujan.
Saya pernah lihat ritual itu didaerah kerontang  , selatan Jogya – gunung kidul.
Orang sedusun beramai-ramai kedaerah tepian  laut Selatan  dengan seorang pemuka yang menggendong seekor kucing.
Dengan malalui beberapa ritual , kucing itu dimandiin.
Aneh banget , sorenya hujan turun lebat – saya masih berpikir apa ya hubungannya.

Dua kepercayaan tradisionel itu sampai sekarang masih teringat oleh saya dan kadang terpikir , apakah ada butterfly effect yang ajaib ya ?
Butterfly effect adalah suatu perbuatan kecil yang berakibat besar yang sering terjadi di alam yang kadang sulit di mengerti , atau manusia belum sampai ilmunya-kah ?

Dua hari terakhir ,di teve saya melihat suatu usaha manusia untuk berdamai dengan alam, dan itu di jalani oleh BPPT.
Diramalkan oleh Badan Meteorologi , akan ada hujan besar tanggal 27 Januari 2013 yang lalu, padahal  laut sedang pasang , pasti amat membahayakan bagi kota Jakarta , bisa tenggelam.Air laut dan air hujan akan masuk.
BPPT merencanakan pengalihan hujan kedaerah yang jauh dari Jakarta.
Katanya ada 2 cara : yaitu – jumping proses dan flare.

Jumping proses mempergunakan pesawat /Hercules dengan menumpahkan sejenis bubuk/ garam ( ? ), diawan yang lebat , sehingga cepat terjadi proses hujan sebelum awan itu sampai di Jakarta , hujan bisa disebar dilaut dan daerah lain.
Katanya hal ini bisa mengurangi hujan yang jatuh d Jakarta sampai 30% -- bukan main.
Cara itu sudah dicoba dan tanggal 27 Januari 2013 Jakarta memang tidak banjir karena awan2 itu sudah dijatuhkan terlebih dahulu.

Proses yang disebut flare juga mirip seperti itu ,dengan mempergunakan sejenis mercon (?) yang berisi zat yang dipadatkan dan kemudian ditembakkan di awan yang berkumpul. Prosesnya sama seperti pada jumping proses , bisa mengalihkan jatuhnya hujan didaerah yang diinginkan atau sebaliknya
Rupanya dengan otaknya manusia bisa juga berdamai dengan alam ,cantik sekali.

Lalu apa benang merah dari tulisan ini ? , … mmm, bahwa kita berusaha berdamai dengan alam , baik secara tradisionel atau secara ilmiah dalam mengatur jatuh dan turunnya hujan atau mungkin bisa mengalihkan kedaerah lain yang membutuhkan , dengan cara yang bijak.


Minggu, 20 Januari 2013

Type Yang Tidak Mampu Men- cinta

Gambar :annaatiqa22.wordpress.com
Kalau ada yang jatuh cinta pada kita –  pasti kita  bisa merasakan , apakah cintanya benar tulus, atau hanya sekedar coba-coba saja.
Bahkan dari cara  “ mengejar “ kita ,  juga sikapnya untuk meyakinkan hati , kita juga bisa merasakan , meng –interprestasikan apakah dia benar tulus atau ada udang dibalik batunya.

Sebetulnya ada tanda khusus yang memberi petunjuk tentang seseorang yang sebenarnya tidak mempunyai kemampuan untuk mencintai oranglain ( inability to love ).
Ada beberapa tanda yang harus kita waspadai kalau kita bertemu dan berhadapan dengan pribadi seperti itu.
Maksudnya agar kita sudah jaga2 dahulu , agar tidak “ sakit hati “  dan kecewa menjalani cinta yang sudah  kadung  kita pilih.

SATU  :  Dia yang sedang jatuh cinta dengan ambisinya.

Apakah itu karier pekerjaannya , ketenaran , ambisi politik, social juga hobi.
Juga bisa lagi asyik di bidang memasak , menulis , melukis , bisnis dan banyak yang lain.
Walau tampak dia mengejar kita, tetapi kegiatan terbesarnya adalah ambisinya itu.
Kalau hanya wajar sih tidak apa2 , tetapi kalau sampai ber-lebih2-an, pasti kita merasa di… mmm, disepelekan , dan itu pasti tidak enak.
Pada akhirnya hati orang seperti itu, tidak mempunyai tempat lagi untuk mencintai , yang lain dan hanya ambisinya saja.

DUA   :  Egois , mau menang sendiri.

Tipikalnya sering mengeluh , merasa benar sendiri ,menang sendiri dan selalu menyalahkan orang lain , yang seolah tidak bisa mengerti tentang dia.
Padahal ia merasa telah memberikan pengertian kepada kita, sehingga tatkala tiada yang mencintai dirinya , dia selalu mengeluh , malah menyalahkan orang lain.
Padahal dia sendiri tidak bisa memberikan cinta , dan tidak  mengerti apa itu saling give and take , yang merupakan sendi dari cinta.

TIGA   :  Si  Serba  Sempurna .

Biasanya orang yang punya pribadi serba sempurna – kalau memberikan cinta , pasti disertai dengan berbagai syarat.Kita harus begini , begitu , sesuai dengan standard syarat yang ditentukan.
Bahkan dia menganggap , dial ah yang paling tahu apa yang baik untuk kita , yang pasti disesuaikan  dengan keinginannya,Selama kita menuruti  “ garis batas “ yang dia pasang ,dia akan mencintai kita.
Pribadi perfect seperti itu kurang luwes  , kurang flexible dan tidak mempunyai rasa humor , kalaupun ada humornya pasti sinis dan terkesan mencemoohkan.

Sebenarnya ketiga sifat itu jika tidak berlebih , ada sisi baiknya.
Tetapi biasanya orang menjadi berlebihan dan itu akan menyulitkan pasangannya.
Kadang pribadi seperti itu seringkali meledak dan menjadi tak terkendali , bahkan sikap bermusuhan  malahan  bisa ada sadistis disitu .
Ini tentu saja berlawanan dengan prinsip cinta , meskipun ia mengatan bahwa semua itu dilakukan demi cinta.
Dia harus ingat bahwa untuk saling cinta , orang harus juga saling take ‘n give guna meraih kebahagiaan bersama.


Caprib  ( Catatan  Pribadi  )  :
Adalah suatu kesalahan untuk membiarkan kehidupan itu menjadi rumit.
Kehidupan sebenarnya sangatlah sederhana dan hanya memikirkannya secara positif, dapatlah ia kuasai.
             ( Feather  )

Rabu, 16 Januari 2013

Silent Reader , Menulis yuk ,… Asyik Kok



Ada sobat yang mengaku silent reader dan ada juga sobat baru mengirim inbox , katanya pengin belajar nulis di Kompasiana.
Tersirat mereka ragu-ragu untuk mulai  menulis karena belum punya pengalaman dalam dunia tulis-menulis .
Maka dengan ini saya ingin mengulangi lagi balasan saya.

Kita semua di Kompasiana adalah sahabat dan kami juga sedang saling belajar menulis.
Ada memang pakar-pakarnya , dan beliau2 ini dengan senang hati kerapkali membeberkan kiat2 kegiatan menulis , sehingga kita bisa lebih mengerti cara menulis dengan baik dan benar serta menarik.

Harapan saya , buat sobat yang masih merasa ragu2 untuk  “ mencurahkan kata hati “ dan menuliskan di Kompasiana ,--- Ayolah , dicoba saja.
Posting saja tulisan anda ,pasti diterima dengan hati.

Kan ada yang mengatakan ,  jika ingin bisa berenang – ayo terjun /masuk dalam air , jangan hanya termangu dipinggir kolam dan ragu-ragu saja.
Masuk dalam air dan belajar tehnik juga trik2-nya , sehingga anda bisa mengerti, mencoba dan menguasai gaya renang apa yang sekiranya cocok dengan anda.
Ada sih kesulitannya, tetapi itu akan setara jika anda sudah bisa menguasai dan menikmatinya.

Begitu juga dengan menulis , ayo menulis saja, dan posting di Kompasiana untuk pembelajaran , -- nanti setelah tahu dan mengerti betapa  “ rasa nikmatnya “ , pasti anda akan keasyikan dan ketagihan , ….  hehehe.
Saya lihat banyak pengalaman sobat kita itu yang bisa dijadikan bahan yang menarik , dengan banyaknya pengalaman melanglang dan berkelana diberbagai Negara – kita hanya harus sedikit jeli untuk bisa men-jadi-kannya sebuah tulisan yang menarik , hal itu bisa dilatih.

Ayo , mari kita saling bergandeng tangan , bersahabat dan  maju bersama.
Pasti saya tunggu tulisan anda , dan jabat hati dari saya.


Caprib ( Catatan  Pribadi ) :
  • Perjalanan yang bermil-mil jauhnya , dimulai dari selangkah.
  • Orang tidak dapat meraih fajar , kecuali melalui perjalanan malam
                                                       (Kahlil Gibran : Pasir dan Buih)

Minggu, 13 Januari 2013

Laki – Laki … Oh , Repotnya


AddBeuty and the Beast . Gambar:picturesdepot.com caption

Saya punya teman , laki-laki , sekalipun wajah dan postur kurang sedap dipandang , kurang meyakinkan – tetapi berpendidikan baik, posisi cukup , dan terkenal sebagai laki2 yang bertanggung jawab.
Dahulu keluarga  saya dan keluarganya agak akrab.
Bertahun tidak ketemu, dan tiba2 bengong saya , ketika  kami  jumpai  dia sedang asyik berbelanja disebuah Toserba di kota ini , bersama seorang wanita , yang saya tahu pasti bukan isterinya dahulu.

Untuk  “ melarikan diri “ tidak mungkin, jadi kami bersalaman dan diapun memperkenalkan wanita itu sebagai isterinya.
Setelah berbasa basi sekedar dan saling memberikan alamat dan nomor hape, kami berpisah.  Sekali lagi saya perhatikan wanita pendampingnya , cukup menarik dan kelihatan well educated.

Dan saya jadi heran, ketika esok hari  , dia sudah berdiri didepan pintu rumah saya , bertamu , sendirian.
Rupanya mas Tok , begitu kita biasa memanggilnya , menangkap kebingungan saya , waktu kita ketemu kemarin. Dan pagi2 ini dia sengaja bertamu , ingin menjelaskan duduk persoalan tentang  “ penggantian “ isterinya.

“ Coba kau pikir , posisiku jelek2 gini kan boleh dibanggakan – segala fasilitas ada, rumah , mobil , duit komplit cukup tersedia – sayang tidak  bisa diimbangi oleh mbakyu-mu “ , mas Tok selalu menyebut begitu untuk isterinya yang dahulu , pada kami.
“ Diimbangi bagaimana  ? “ , saya tak mengerti.

“ Coba ,.. dengan fasilitas komplit begitu, dia tidak bisa membangun dirinya – ke salon kek , pakai baju yang bagus dan mahal , senam atau belajar sesuatu yang bisa dibanggakan – sama sekali tidak !. Dia tetap saja seperti dulu , waktu kami masih melarat. Seharian pake daster terus ,ke dapur aja pikirannya – bingung ngurus anak, rumah , sehingga tak ada privacy untuk aku samasekali.
Toh dia  bisa menggaji pembantu untuk urus tetek-bengek rumah ?. Untuk mengajak ke pertemuan resmi , malu juga aku , karena ngomongnya pasti nggak nyambung , dandanannya juga kampungan.  Wanita sekarang kan pandai2 , berpengetahuan luas, modis , pendidikan mereka cukup tinggi , tidak seperti mbakyumu “

Saya perhatikan mas Tok , rasanya penampilannya agak beda , mungkin posisinya sekarang lagi ngetop.
Dan terbayang mbakyu  - isterinya dahulu -  seorang wanita lugu , sederhana , lemah lembut , nrimo dan tidak berpendidikan tinggi  , seperti juga mas Tok kala itu.
Tetapi berkat keuletan dan ketabahan mbakyu , yang mau bersusah payah sebisanya , jungkir-balik , mas Tok berhasil menyelesaikan kuliahnya.


Dan saya makin pusing , ketika mas Tok bercerita lebih menggebu , bagaimana hebat isterinya sekarang.
Isterinya sekarang adalah seorang wanita karier sukses , cantik ,  berpendidikan tinggi.
Canggih ,bisa membawa diri , selalu “ in “ dalam segala hal dan lain-lain , dan sebagainya ,  and bla- bla – bla , hal yang hebat-hebat , serba tak tercela .
Saya tetap termangu-mangu sampai dia pamit.

Dan , … belum sampai dua tahun dari peristiwa  itu , mas Tok , - yang itu-itu juga , datang lagi dan berceritera.
“ Coba apa pendapatmu – bagaimanapun hebat seorang wanita , toh dia tetap seorang wanita , ibu rumah tangga , yang harus mengurusi rumahnya , suami , anak dan segala tetek-bengek rumahnya kan ? “.
“ Si Nungki itu …    , dia menegaskan , ketika dia tahu , saya belum berkomentar.
“ Kenapa emangnya Nungki  ? “ , saya tanya males.
“ Ah , mentang-mentang aja dia sukses, seenaknya saja. Tak pernah ke dapur , anak terlantar , rumah juga berantakan , habis semua diserahkan pembantu.  Coba setiap hari sepulang kerja , kalau nggak rapat , pertemuan2 , senama , salon dan dandan terus , dianggap apa aku ini – mending kawin sama babu saja ! “.
“ Saya udah ngurus perceraian dengan dia , … kok enggak ada ya perempuan baik  ? “
Lucu memang pria itu , lalu maunya apa dia , mendapatkan wanita serba sempurna ? , mana ada yang serba sempurna dimuka bumi  ini ?

Entah kenapa saya kok jadi jengkel dengan pribadi satu ini , sok banget kayaknya.
Kalau sedang jengkel , saya jadi jahil , suka usil , pengin ngerjain.

“ Kamu kenal mbak Ratih enggak ?  “ , saya pancing dia , dia menggeleng.
“ Mbak Ratih , tuh ,… rumahnya di pojokan , dia baru pulang dah selesai S-3 nya dari Ohio -  orangnya cantik , tinggi langsing putih , masih bujangan , orangnya baik sekali  - kayaknya lagi pengin cari jodoh , … mmm, … siapa ya  “ , saya lirik  mas Tok , terlihat matanya berbinar , bersiap mendengar saya bicara.
  Penginnya ,… mmm, ..  orangnya  ganteng  ( saya tahu pasti dia tidak ) , tinggi besar , putih ( dia jauh dari itu ) , … pendidikannya seimbang deh dengan dia  ( dia cuma S-1, itupun susah payah jika tanpa  “ bantuan “ isteri dahulu ) --  “ , saya berkata tanpa merasa melecehkan , malah seperti memikir , saya lihat mas Tok berang , kelihatan memendam marah.
“ Soalnya  mbak Ratih  mau ada perbaikan keturunan kelaknya “ , saya pandangi mas Tok  tanpa rasa bersalah dan seolah minta pertimbangannya.
Tiba2 dia bangkit dan langsung pulang tanpa pamit , terdengar pintu depan saya dibanting .
Saya berjanji kalau dia datang lagi , saya akan kerjain dia lebih sadis  lagi.


Caprib ( Catatan  Pribadi ) :
Bilamana didalam kehidupannya , manusia mengeluh , dapat dipastikan , penyebabnya  ialah  - karena  mereka mengharapkan hal/barang yang mustahil di dalam hidupnya.
                                                             ( Renen )

Selasa, 08 Januari 2013

Berteman Dengan Stres ? , Ada Solusinya



Gambar:akuinginsukses.com

Kekawatiran yang ditimbulkan oleh kondisi yang serba tidak menentu  dan yang tak mudah diprediksi, akan menimbulkan tekanan yang sering membebani  diri  , dan ini menimbukhan stres pada  seseorang.
Dan  alarm tubuh ini harus segera di respon atau di carikan jalan keluarnya , sehingga keadaan cepat berlalu, tidak berlarut – larut , bahkan bisa membuat sakit sungguhan.

Ada beberapa tips sederhana , bisa dikerjakan sendiri ,  ditanggung kita jadi bugar lagi :

  1. Sadari bahwa tidak ada masalah tanpa ada solusi.
Setiap menghadapi masalah , carilah solusi cerdas yang masuk akal, laksanakan.
Memecahkan masalah akan membuat kita memiliki kemampuan untuk mengontrol diri secara baik.
     
  1. Ekspresikan emosi anda.
      Jangan melakukan emosi yang meledak , tapi ekspresikan dengan jalan menulis                       
      buku harian  , nulis di Internet , ngobrol dengan teman , tekuni hobby anda ,baca
      buku bermanfaat , coba resep baru yang gampang dan lainnya.

3.  Dengarkan musik yang riang.
      Ini akan membuat adrenalin anda berdenyar dan memicu semangat anda untuk
      bangkit lagi , memikirkan stress dengan sudut pandang yang lain.

4.  Binalah hubungan dengan orang yang berpikiran positif dan segar.
      Rasa bahagia itu bisa menular , juga pikiran positif dan sifat segar akan
     mempengaruhi gaya pikir anda.

5.  Bangun sebuah mimpi.
     Mempunyai mimpi , minat , akan membuat anda asyik dengan hal-hal baru yang
     bisa  menjadi amunisi baru bagi jiwa anda.


6.  Ikuti kegiatan Sosial.
     Sebagai mahluk social , anda juga harus mengerti kegiatan dan juga masalah social
     disekitar anda , sehingga merasa lebih peka dan mengerti bahwa setiap orang itu
     pasti mempunyai masalah bahkan mungkin lebih besar dari masalah anda.

7. Asah Spiritualitas.
    Hal ini akan membuat seseorang mengerti  bahwa  banyak hal terjadi karena ada
    Hikmah yang tersembunyi dibelakangnya dan akan membuat kita makin bijak saja.


Mudah2-an  beberapa tips itu bisa membuat kita yakin bahwa stres itu pasti terjadi pada setiap orang dan untuk menyiasatinya tidak usah berlebihan .
     Karena itu  malah membuat kita  salah  langkah atau keliru mengambil solusinya.

Sabtu, 05 Januari 2013

Yuk … “meramal “ atau Utak – Atik Presiden 2014


Gambar :saungku003.blogdetik.com

Yang pertama saya ingin menunjukkan siapa yang paling menentukan dalam pemilihan Presiden 2014.  Pastilah rakyat Indonesia , semua tahu itu.
Saya ingin menunjukkan seperti apa sih rakyat  Indonesia itu , dari sudut pandang yang paling mudah adalah tentang pendidikannya.
Ini datanya , saya ambil dari beberapa sumber  :

1. Buta huruf            ---   Masih ada , kebanyakan didaerah terpencil.
2. Lulusan S.D          ---   50,38  %
3. Lulusan S.M.P      ---   18,9   %
4. Lulusan S.M.A     ---    14,65 %
5. Lulusan S. 1          ---   kurang dari  4 %  penduduk Indonesia.
6. Lulusan S.2           ---   275.000  orang
7. Lulusan S.3           ---   25.000    orang
8. Profesor                 ---   23.000   orang
( Mohon koreksi kalau salah )

Data2 dari sudut yang lain masih banyak , tetapi kita lihat dari ini saja dahulu.

Sementara “ calon “ Presidennya banyak , antara lain yang sering kita dengar adalah :

Yang dari partai politik  :Megawati Soekarnoputri  ( MS ), Prabowo Soebianto ( PS ),
A.Rizal Bakrie ( ARB ) , beberapa partai masih mencari figure yang tepat.

Yang tidak punya dukungan partai/independen  : Jusuf Kalla ( JK ), Mahfud MD ( MD ), Dahlan Iskan ( DI ).

Sebetulnya masih banyak, kita masukkan saja sebagai penggembira , karena beberapa    “alasan “  , seperti  : Anas Urbaningrum, Sri Mulyani, Jokowi, Rhoma Irama dan lain2.

Sekarang aturan mainnya :
Yang tidak punya dukungan partai atau Cuma penggembira , rasanya sulit menembus aturan dalam Pemilu , yaitu calon Presiden harus diusung oleh partai yang sudah terverivikasi atau gabungannya.
Terakhirnya harus bisa memenangkan suara  lebih dari 20  % , yang pasti sulit didapat oleh partai muda dan kecil.
Tetapi  bisa juga terjadi ada kuda hitam yang tiba2 diusung oleh partai besar dan siapa tahu  menang. Kita sudah pernah mengalaminya.
Melihat itu semua , jadi sudah bisa terlihat ,siapa yang bisa tampil , yaitu MS – PS – ARB.

PS dan ARB ,agak sulit juga untuk menang karena beberapa kisah  “ kehidupan “  masa –lampau  yang masih sulit di maafkan oleh rakyat.
Jadi menurut ramalan mbah Siti ini yang menang itu Ibu Mega. Alasannya ?

Disamping mendapat dukungan dari partainya yang masih banyak fanatic pada Bung Karno , profil MS terkesan sederhana, dilihat dari pendidikan dan segi pandangannya.
Secara keseluruhan lebih bisa mengerti keadaan rakyat , dan mengerti keadaan kehidupan ruwet-ribetnya wanita Indonesia , yang jumlahnya konon 54  % dari penduduk.
Kondisi pendidikan di Indonesia yang masih rendah , akan membuat rakyat memilih pemimpin yang bisa mengerti keadaan mereka , tidak berpikir terlalu tinggi.
Pemimpin2 dengan pendidikan terlalu tinggi , dinilai tidak mengerti pola pikir masyarakat yang masih sederhana , demikian sebaliknya , rakyat tidak mengerti/tidak gaduk/tidak sampai  bisa mengerti. Malahan jika pemimpinnya pinter , rakyat merasa malah gampang dibodohi.

Itu ramalan saya – pribadi – bukan, bukan saya dapat dari pangsit ,… eh , keliru wangsit – tapi dari pengamatan data yang ada dan perkembangan situasi sekarang.
Anda juga berhak meramal versi lain sesuai dengan intuisi anda tentunya.
“ Ramalan “ saya tidak 100  %  akurat , saya bukan dukun atau paranormal , boleh dong salah2 dikit, … hehehe - - yang meramal  kiamat saja meleset terus2-an lho ,padahal mereka banyak yang bertaraf Internasional.
Kita tunggu tahun 2014 , benar enggak ramalan saya  ?


Selasa, 01 Januari 2013

You Said You Loved Me


Bahagia di tahun baru , Gambar:hwloverz.blogspot.com

The sun  is shining --  Oh  happy  day
No more troubles and no skies of gray
Ever since you said those words to me – you said you loved me –
I know it’s true

My life complete dear ,  for  now I have you
Oh, happy day – oh lucky me

The moon is shining  -- oh , happy night
Came to me darlin’ and hold me –oh so tight

I need your lovin’ really yes I do

You said you loved me  -- I know it’s true
My life complete dear for now I have you

Oh , happy day , oh lucky me
Oh, happy day , oh lucky me


Lirik indah sederhana ini saya ambil dari lagu jadul tempo doeloe..
Meskipun saya lupa penyanyinya , tapi saya sepenuhnya bisa merasakan apa yang tersirat dari lirik itu  - ya , sejak 2 tahun yang lalu , yaitu sejak saya mengenal Kompasiana.

Kebahagiaan “ bercinta “ dengan Kompasiana amat menyenangkan.
My life complete dear for now I have you.
Rasanya saya masuk  kedalam taman bunga aneka warna keindahan yang sulit digambarkan dengan kata-kata.
Saya merasa nyaman didalamnya , merenung dan bercengkerma mengagumi keelokannya.

Oh, iya, banyak orang bilang  bahwa – jabat tangan itu bisa  berarti ber-ribu  makna dan rasa – untuk itu saya juga ingin mengatakan , jika jabat tangan bisa berarti ber-ribu  makna dan rasa , maka jabat hati malah bisa berarti berjuta makna dan rasa , dan itu dengan tulus saya persembahkan kepada seluruh sahabat saya di Kompasiana di hari baik ini.

Semoga segala kesejahteraan, kebahagiaan , juga kesehatan yang prima  ( keep health dear ) , demikian juga segala karier dan karya bisa anda gapai dan raih dengan sukses.
Selamat Tahun Baru 2013 , semoga ditahun baru ini , segala yang anda cita-cita tercapai dengan mulus , … Amin-Amin-Amin.