Senin, 26 Desember 2011

Waspadai Permen Narkoba Mengintai Sekolah T.K. & S.D

Yaba,permen narkoba menarik tapi berbahaya. Sumber gambar:thefix.com

Ada SMS yang menyatakan , bahwa disekolah Internasional Tunas Muda yang cukup mahal itu, di- Jakarta , ada permen narkoba yang beredar.
Ketika polisi mendatangi sekolah itu dan memeriksanya, ternyata tidak ada permen narkoba jenis strawberry quick dan mad ( ? ), yang ada cuma jenis permen strawberry desis saja yang tidak ber-narkoba.

Tahun 2008 yang lalu, di TK 5 Jakarta-Selatan, dijumpai beberapa anak TK yang teler, karena mengkonsumsi sejenis permen narkoba.
Permen itu diberi oleh teman mereka , yang mengambil permen tersebut dari kulkas rumahnya.. Karena banyak yang lemas , ngantuk berat bahkan ada yang pingsan , mereka dibawa keRS dan ternyata di urine mereka terdapat narkoba (Benzodiazepine ?), sejenis obat penenang atau obat bius.
Permen itu dibungkus kertas bekas coklat, isinya setiap strip 10 biji , dan ternyata itu milik ayah dari anak si pembawa permen itu.
Ayah si anak itu kabur dan sampai sekarang sedang dicari polisi

Disinyalir di Indonesia ada 3,8 pengguna narkoba , 2,6 juta diantaranya adalah wanita.
Harus diwaspadai karena negara-negara disekitar Indonesia , beredar narkoba yang berbentuk seperti vitamine C , dengan gambar, bentuk dan warna yang menarik, dan biasa disebut YABA.
Gampang saja narkoba YABA itu masuk menyusup dan beredar di Indonesia. Karena bentuknya yang lucu dan menarik, biasa beredar dikalangan anak TK dan SD.

Tanda pengguna narkoba : berhalusinasi , penuh tenaga, gembira atau tenang , ngantuk bisa sampai pingsan.
Karena bentuk luarnya aneka warna, dan lucu-lucu , warnanya juga kelihatan segar, jaga putra/i anda dari mengkonsumsi permen yang menarik tapi berbahaya itu.

Beda permen bernarkoba dengan vitamine C :

Permen bernarkoba :                                                        Vitamine C :
Tabletnya lebih kecil                                                         Tabletnya lebih besar
Seperti ada serbuk putih diluar tablet                                Tidak berserbuk,mengkilat
Rasa tidak pahit                                                               Agak pahit

Bagi Kompasianer yang masih punya putra/i yang duduk di TK , SD harap berhati-hati.
Larang jangan sembarangan menerima permen jenis ini, dari siapapun atau dalih apapun.

Waspada , sekali lagi waspada , WASPADALAH !!!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar